Kuliah sambil berbisnis Photobox

Baru kali ini klien yang datang ke tempat kami adalah seorang pemuda berumur 20an dan masih kuliah. Adalah bijaksana mengisi waktunya menjelang akhir masa kuliah sambil berbisnis.
Setelah tanya jawab dan diskusi dengan kami, serta mendapat restu orang tua-nya, kemarin malam dilakukan instalasi dan trial di lokasi yang dituju, Indomart Tambak Rejo Indah, Waru, Sidoarjo.
'Traffic' di tempat ini tidak terlalu ramai, sehingga kami menganjurkan klien untuk menyebarkan brosur dengan intensif ke sekolah-sekolah sekitar dan mengadakan program voucher diskon untuk mendapatkan pangsa pasar yang lebih besar.
Bentuk Box yang dipasang adalah Box dengan enclosure + finishing vinyl print. Backdrop biru pada latar belakang digunakan agar backdrop pada saat photo bisa berubah sesuai dengan gambar yang kita pilih pada koleksi backdrop. Mirip dengan system "video chromakey" di studio TV. Camera yang digunakan adalah Canon A-85, sehingga system ini sudah mumpuni untuk photo dengan variasi frame maupun berganti-ganti backdrop. Untuk itu digunakan software Advanced yang memang memiliki keunggulan dalam hal penggantian backdrop dan memiliki koleksi variasi yang berlimpah.
Dengan total investasi peralatan di kisaran Rp.18jutaan, maka system ini bisa dikatakan photobox yang tidak kalah dengan yang di pasang di plasa/mal, tetapi dengan harga sangat terjangkau.
Kami berharap system Photobox ini bisa hadir di daerah-daerah lain di Indonesia, karena system ini merupakan system yang sudah berhasil digunakan dan menghasilkan keuntungan, baik di Mal-mal ( Royal Plasa, Malang Town Square, Plasa Sepanjang ), maupun di tempat-tempat umum yang cukup ramai, seperti di depan Indomart Krian, Alfamart Kediri, dll.
Bagaimana dengan Anda ? ( mengutip pakar marketing kita )

0 komentar:


Kelompok Usaha by Digimedia


Digimedia Copyrights@2007